May Day, Kabinet Marbulut Subulussalam Suarakan Hak-Hak Buruh

Sabtu, 01 Mei 2021

SUBULUSSALAM, PANTAUNEWS.CO.ID - Dalam Momentum Hari Buruh Internasional pada hari Sabtu (01/5/2021), sejumlah pemuda di Subulussalam yang tergabung dalam Aliansi Kabinet Marbulut menggelar musical puisi sebagai bentuk meneriakkan kegelisahan dari Sektor Buruh, Tani, Nelayan, Tokoh adat Tokoh pemuda dan Mahasiswa.

Kegiatan dengan tema "May Day Berlawan, Lawan Intervensi Asing" tersebut dilaksanakan di warung Kaum Kusam Kopi(K3) desa Subulussalam Utara, Kecamatan Simpang Kiri, Kota Subulussalam, Aceh untuk menyuarakan pendapat kepada pemerintah daerah maupun di pusat.

Korlap Kabinet Marbulut Zikry Muddin, mengatakan hari ini kita banyak melihat kegamangan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat, hak-hak dasar bagi buruh yang tidak terpenuhi permintaan normative nya. Seperti Upah layak, Jaminan sosial, Undang-undang perlindungan Buruh, Reforma agraria sejati yang tidak terwujudkan sampai dengan saat ini.

"Kami meminta kepada Pemerintah, TNI dan Polri agar tidak semena-mena melakukan tindakan intimidasi sampai Refresifitas terhadap gerakan Rakyat yang selama ini turun kejalan untuk menyampaikan aspirasi dan hak hak mereka sebagai rakyat Indonesia," pintanya melalui atas panggung.

"Saya Zikry sebagai Korlap Kabinet Marbulut menggelar kegiatan yang kami lakukan saat ini, tidak lain tidak bukan memberitahukan kepada Khalayak bahwa masih ada anak-anak muda di subulussalam khususnya peduli dengan Hak hak dasar bagi seorang Buruh," sambungnya.

Presedium Kabinet Marbulut M. Zufrianto Berutu menambahkan, kegiatan ini adalah program yang sangat di nanti-nanti oleh jajaran Kabinet Marbulut dan juga masyarakat seluruh Indonesia, terkhususnya Subulussalam. 

"Aksi Musical ini adalah sebagai bentuk alat Media Propaganda terhadap Kebohongan dan Penghianatan Kaum-kaum Elit Negara terhadap janji janji manis yang sempat terlontarkan kepada rakyat, tetapi tidak ada bentuk inisiatif mereka untuk di realisasikan," pungkasnya. (*)

Penulis: Hanafi