Pemdes Pisangan Jaya Kabupaten Tangerang Tetap Aktif dan Berprestasi di Masa Pandemi

Rabu, 18 Agustus 2021

TANGERANG, PANTAUNEWS.CO.ID - Masa pandemi dan masih  berlakunya PPKM, tidak menyurutkan semangat aparatur pemerintah desa Pisangan Jaya, Kecamatan Sepatan, kabupaten Tangerang, dalam berperan aktif  dan berprestasi untuk membangun wilayah kecamatan Sepatan, khususnya di desa Pisangan Jaya. 

Hal tersebut terlihat dari banyaknya piagam penghargaan yang diberikan Camat Sepatan kepada Pemerintah Desa Pisangan Jaya, pada saat upacara  memperingati hari kemerdekaan Republik Indonesia ke 76 yang diadakan dikantor Kecamatan Sepatan pada Selasa (17/8/21).

Penghargaan yang diberikan Camat Sepatan kepada Pemerintahan Desa Pisangan Jaya, 3 diantaranya, yaitu,  piagam juara 3 lomba kebersihan dan dekorasi kantor, piagam partisipasi dan peran serta dalam rangka semarak HUT RI dan piagam penghargaan dalam peran serta  memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

Saat dijumpai dikantornya, pada Rabu (18/8/21),  Kepala Desa Pisangan Jaya, Muhamad Hotib, mengatakan, " itu adalah bentuk  kepedulian dan apresiasi dari pihak kecamatan Sepatan dan bagi kami, itu memang sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami dalam membangun dan memajukan wilayah, khususnya desa Pisangan Jaya, jadi pihak kecamatan peduli dan mengapresiasi hasil kerja kita ", tutur M Hotib. (*)

Penulis : Malikurrohman