Demokrat Dumai Ingatkan Para Orangtua Larang Anak-anak untuk Mandi di Genangan Air

Senin, 01 November 2021

DUMAI, PANTAUNEWS.CO.ID – Bantuan korban banjir terus menerus mengalir, pasca tadi Pagi hingga Sore Minggu (31/10/2021), Partai Demokrat Dumai salurkan paket sembako. Kali ini, setelah Ketua PAC Partai Demokrat Dumai Selatan dan 2 Anggota DPRD Fraksi Demokrat salurkan bantuan, tampak Ketua DPRD juga ikutan nimbrung di lokasi kebanjiran dan kembali menyerahkan paket sembako. 

Agus Purwanto yang tak sempat hadir dalam penyerahan bantuan sebelumnya oleh rekan sesama kader Partai Demokrat, langsung sambangi warga terdampak banjir, Minggu malam (31/10/2021). Bantuan yang sebelumnya diserahkan ke Dapur Umum Posko Penangganan Banjir di Kantor Kecamatan Dumai Selatan, warga RT 03 Bumi Ayu dan RT 01 Bukit Datuk ini, Agus Purwanto yang juga tampak ditemani dua orang rekannya sesama di DPRD Dumai yakni Roni Ganda Bakara dan Kamisan. 

Dalam kunjungan dan tinjauannya di lokasi banjir, Agus Purwanto berharap masyarakat dapat bersabar dengan musibah dan hal ini akan menjadi perhatian serius Pemerintah Kota Dumai. Sebagai Ketua DPRD Dumai, Agus Purwanto akan berupaya keras untuk meminimalisir persoalan.

“Saya berharap masyarakat bersabar dan terus berdoa agar musibah ini cepat berakhir. Hari ini, Pemko Dumai telah berupaya untuk penangganan banjir dan kita doakan semoga debit air ini semakin turun,” ungkap Agus Purwanto memberikan semangat kepada korban banjir RT 03 Kelurahan Bukit Datuk.

Ditambahkan Roni Ganda Bakara, sebagai Wakil Rakyat, ia sangat prihatin dengan kondisi yang hampir sepekan banjir tak kunjung reda. Ia mengharapkan agar masyarakat saling mengingatkan kepada anak-anak yang mandi-mandi digenangan banjir.

Debit air yang masih cukup tinggi, informasi yang terangkum Roni menyebutkan sudah mencapai 1.5 Meter dan bahkan sudah hampir 2 Meter kedalamannya. 

“Hari ini kita telah mendengar kabar duka salah seorang anak kita ada yang tenggelam. Saya berharap kerjasamanya seluruh masyarakat agar hal ini tidak terulang lagi,” pungkas Roni. (*)