Eksekutif dan Legislatif Cenderung Masih Pandang Sebelah Mata Terhadap Media Online

Rabu, 15 Juni 2022

Oleh : Asep Wawan W (Ketua  DPC MCI Kota Tangerang)

Bila di perhatikan , sepertinya masih ada bahkan mungkin cukup banyak para  eksekutif maupun legislatif yang cenderung  memandang sebelah mata terhadap pemberitaan  yang di sajikan oleh para jurnalis di media Online

Padahal pemberitaan di media Online merupakan bagian yang cukup  berpengaruh dalam memberikan atau merubah pola fikir masyarakat terbentuk kearah yang jauh  baik. Terrlebih bila  informasi atau beritanya dimainkan oleh jurnalis atau awak media yang  pandai  memainkan riterrasi, memainkan  gaya bahasa  tulisannya dan memiliki akses yang kuat  untuk menyebar luaskan berita yang dibuatnya

Ironisnya, sampai saat ini, ada bahkan mungkin banyak para pejabat eksekutif maupun legislatif yang terkesan memandang sebelah mata kepada para awak media atau jurnalis media online 

Cukup banyak Para eksekutif dan legislatif yang sulit dihubungi oleh para awak media online, mereka terkesan menutup diri bahkan menghindar saat di mintai tanggapan atau keterangan 

Di sisi lain memang kita tidak boleh sepihak menilai sikap kurang baik  para eksekutif atau legislatif terhadap awak media Online , bisa  jadi mereka kondisinya lagi kurang nyaman atau mungkin juga mereka merasa jenuh karena sering didatagi oleh para awak media Online yang datang meminta keterangan atau tanggapan, kemudian setelah beritanya naik mereka secara tidak langsung meminta  timbal balik sebagai bentuk tanda terimakasih. 

Bahkan bisa saja mereka beranggapan bahwa para awak media online datang bukan karena butuh ketenangan atau tanggapan untuk pemberitaan terapi ada tujuan lain.
kemungkinan - kemungkinan  itu bisa saja terjadi.

Namun bagaimanapun juga para eksekutif maupun legislatif harus cermat dan bijak dalam menilai para awak media atau jurnalis media Online.. Karena bagaimanapun juga pengaruh media Online cukup kuat  mendampingi proses pembangunan di tanah air bergerak kearah yang jauh lebih baik', bkhususnya  pembangunan di daerah perkotaan.

Begitupun dalam menyikapi atau mendampingi kejadian tidak baik  yang terjadi di tengah ,- tengah lingkungan bermasyarakat.Media online menjadi bagian yang  diperhitungkan karena melalui media Online peristiwa yang terjadi akan mudah  di sebat luaskan bkepada masyarakat melalui WhatsApp.dan tentunya informasi atau berita yang sebarkan melalui media Online  lebih dipercaya oleh masyarakat,  karena memiliki dasar hukum yang bisa dipertanggungjawabkan.

Karena itu , maka anganlah memandang sebelah mata  awak media atau jurnalis khususnya yang suka menulis , pandai berinteraksi serta berani , tampil objektif dalam menyajikan berita. (*)