Makam Sultan Johor Malaysia Ditemukan dan Dipugar
INHU, PANTAUNEWS.CO.ID - Makam Sultan Ahmadsyah yang berasal dari Johor Malaysia ditemukan di Kelurahan Sekar Mawar, Kecamatan Pasir Penyu, Kabupaten Inhu, Riau.
Makam Sultan Ahmadsyah itu langsung dipugar untuk menjadi kawasan pemakaman Sultan Indragiri oleh managemen PT Tunggal Perkasa Plantations (TPP).
Makam tersebut tepat berada dibelakang kawasan Bandara Japura Rengat tepatnya di Dusun Buntil, Kelurahan Sekar Mawar yang berada dalam areal kebun milik warga sekitar dan berbatasan dengan perkebunan kelapa sawit PT TPP.
Hal itu disampaikan CDO PT TPP Hadi Sukoco kepada awak media, Sabtu (6/5) di Airmolek. Dikatakan Hadi, bahwa awal mula makam tersebut ditemukan adanya petunjuk dari seorang habib yang bertemu dengannya belum lama ini.
Habid itu tiba dari Jambi dan bersama-sama pergi berziarah ke Komplek Makam Raja Indragiri di Desa Kota Lama, Kecamatan Rengat Barat.
"Setelah kami berziarah ke makam Sultan Indragiri, habib tersebut bercerita ke saya kalau ada makam sultan lainnya tidak jauh dari lokasi kebun PT Tunggal Perkasa Plantations. Dibantu warga, makam Sultan Ahmadsyah akhirmya ditemukan. Saat ditemukan di nisan makam terdapat tulisan 1812," terang Hadi.
Selanjutnya, kata Hadi, mereka melaporkannya kepada Guntur, pengelola Komplek Makam Raja Indragiri di Desa Kota Lama. Dari keterangan Guntur diketahui bahwa Sultan Ahmadsyah masih berkaitan dengan Sultan Indragiri.
"Dari hasil petunjuk Mas Guntur itu pulalah manajemen PT TPP melakukan pemugaran makam dengan tidak merubah nilai historis dan bukti sejarah dari makam tersebut. Saat ini makam tersebut sudah dikeramik dan dipagar. Rencananya kita mau kasih atap, sehingga peziarah nantinya pun tidak kepanasan dan kehujanan," kata Hadi.
Sebagai informasi tambahan, bahwa Sultan Ahmadsyah asal Johor Malaysia itu merupakan salah satu sultan yang diutus dari Kerajaan Indragiri untuk pergi ke Johor Malaysia pada tahun 1812 silam.
Diketahui bahwa Sultan Ahmadsyah masih bersaudara dengan sultan yang makamnya ada di Desa Pasir Kelampaian, Kecamatan Sungai Lala dan Sultan Indragiri yang makamnya berada didepan Mako Polres Inhu. (stone)
Berita Lainnya
Buruh Stop Kerja 20 Hari, F-SPTI Inhu Ancam Demo PT NHR
LPPL Radio Swara Lima Luhak Rohul Menangkan Lomba KPID Riau Award 2023 Kategori Ramah Anak
AJI Medan Kecam Tindakan Oknum Diduga Preman Halangi Kerja Jurnalis, Sarankan Korban Melapor
Bupati Rohul H Sukiman Hadiri Rapat Koordinasi Nasional Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah
Ketua Umum DPP PUJAKESUMA Sambangi Pengurus Wilayah dan Daerah se-Provinsi Riau
Resmikan kantor Kelurahan Sinaboi Kota, Ini Permintaan Bupati Rohil
Vaksin Kemerdekaan Polda Riau Jangkau Masyarakat Pedalaman Suku Talang Mamak Inhu
Ratusan Warga Desa Punti Kayu Demo PT Indri Plant
Sinyal Dukungan PDI-P kepada Hendri Sandra, Rizal Akbar Siap Dikaderkan PPP
38 Truck ODOL Terjaring Razia Dishub Riau di Simpang Jalan Elak Batu Gajah Inhu
Moris Adidi Yogia Nyatakan Siap Maju Sebagai Calon Ketua IKA Unri
Kabankesbangpol Riau Apresiasi PN Bengkalis Menvonis Mati Bandar Narkoba